-->
Daftar Villa di Bali
Membicarakan keindahan pulau dewata Bali memang tidak pernah ada habisnya. Dengan berbagai keindahan yang dimiliki oleh pulau dewata ini, tidak heran jika Bali menjadi destinasi wisata primadona di Indonesia. Sebagian wisatawan yang berlibur di Bali mencari daftar villa di Bali untuk memilih villa terbaik yang akan digunakan untuk menginap. Bagi Anda yang kesulitan menemukan villa di Bali, berikut ini beberapa villa yang dapat dipilih saat berlibur ke Bali. 


Buddha Garden Villa 
Villa ini terletak di Jalan Pamelisan Agung 12, Canggu, Bali. Lokasi villa ini dekat dengan pantai Berawa sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati sunset. Villa ini dapat dicapai dalam waktu 30 menit perjalanan dari Bandara Ngurah Rai. Buddha Garden terdiri dari 12 villa. Setiap villa terdiri dari dua kamar tidur yang dapat mengakomodasi 4 orang dewasa dan 2 anak. Beberapa fasilitas yang dapat diperoleh di sini antara lain adalah welcome sarapan gourmet setiap hari, free afternoon tea, dan WiFi gratis. Pada saat kedatangan, setiap tamu akan mendapatkan welcome drink gratis, sepiring buah dan layanan handuk dingin.

Bali Baliku Luxury 
Villa Ini adalah salah satu daftar villa di Bali yang terletak di kawasan Jimbaran tepatnya di Jl Bukit Permai 5A. Lokasi villa ini terletak di dekat Pantai Jimbaran. Bali Baliku menawarkan suasana yang tenang dan privat sehingga sangat disukai oleh para wisatawan. Villa ini sangat cocok bagi tamu yang ingin berbulan madu karena suasanannya yang tenang dan romantis. Tersedia 16 villa dengan 3 tipe di mana setiap villa dilengkapi dengan kolam renang pribadi, AC, TV satelit, DVD player, WiFi, hair dryer, kulkas, fasilitas dapur, sofa, dan kamar mandi yang dilengkapi dengan bathtub.

The Khayangan Villas 
Villa ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mencari tempat menginap yang nyaman di kawasan Seminyak. The Khayangan Villas terletak di Jl Lebak Sari 27 yang merupakan kawasan ekslusif di Seminyak. Lokasi ini dekat dengan bar dan restoran. Daya tarik dari villa ini adalah perpaduan antara arsitektur Bali dan modern. Tersedia 9 villa yang dibagi menjadi 2 tipe yaitu One Bedroom dan Two Bedroom. Bagi para pasangan, suasana di villa ini sangat romantis. Apalagi ditambah dengan privat gazebo dan kolam renang pribadi.
       Villa – villa di atas hanya sebagian kecil dari daftar villa di Bali yang dapat mengakomodasi para wisatawan saat menginap. Sebenarnya masih ada banyak sekali villa dengan rentang harga yang sangat beragam. Anda dapat memilihnya sesuai dengan lokasi, buget, maupun fasilitas yang Anda inginkan.

LihatTutupKomentar