-->
Menilik Historis Jagaraga, Sawan, Buleleng
Kawasan Jagaraga, Sawan, Buleleng ialah sebuah desa kecil yang menjadi salah satu spot bagi wisatawan lokal maupun asing untuk menghabiskan waktu berliburnya di Pulau Dewata. Kawasan ini memiliki sisi keunikannya tersendiri, terutama hal-hal yang berkaitan dengan aspek relijiusitas dan historisitasnya. Makanya ketika Anda berwisata ke Pulau Dewata Bali ini sebaiknya menyempatkan diri untuk berkunjung ke sini. Salah satu spot wisata sejarah yang ada di Jagaraga, Sawan, Buleleng ialah Pura Dalem Jagaraga. Pura ini memiliki keunikan tertentu yakni ornamennya yang tak biasa dan berbeda dengan pura-pura lainnya. Ukiran-ukiran yang ada disini menggambarkan kisah kehidupan masyarakat di Bali sebelum dan sesudah kedatangan kolonialis Belanda. Pada relief pura ini pengunjung akan melihat beberapa kisah seperti pesawat terbang yang terlihat jatuh ke laut, mobil dengan pengendaranya dan juga kapal laut yang diserang oleh monster. Bukan hanya itu, pura ini juga memiliki relief yang melukiskan mitologi Bali semisal Rangda yang dikenal sebagai penyihir jahat. 
 
Penasaran ingin melihat Pura Jagaraga di Jagaraga, Sawan, Buleleng ini? Cukup mudah kok sarana transportasinya. Anda cukup mengambil jurusan Sawan – Singaraja yang hanya ditempuh dengan waktu sekitar 20 menit (jaraknya sekitar 11 km). Sayangnya kawasan ini sekalipun sudah banyak dikunjungi kalangan wisatawan namun fasilitasnya masih dianggap kurang. But, secaara umum berkunjung ke sini sanat mengasyikkan!

LihatTutupKomentar